Muara Hijrahku
Ust Nuzul Dzikri
Ust Syafiq Riza Basalamah
26 Syawal 1438 H
Hijrah dijelaskan oleh para ulama secara bahasa yaitu: jauh.
Arti hijrah scr terminologi:
Orang" yg berhijrah adalah meninggalkan sesuatu yg dibenci oleh Robbnya & jg kita cintai.
Hijrah secara fisik:
Seperti dari sebelum memakai jilbab menjadi pakai jilbab.
Hijrah dgn hati: hijrah pada saat bertawakal, berharap dan menata hatinya.
Seseorg tidak bs istiqomah sampai hatinya ikut berhijrah
_Al baihaqi_
قَالَتِ
الْأَعْرَابُ آمَنَّا ۖ قُلْ لَمْ تُؤْمِنُوا وَلَٰكِنْ قُولُوا
أَسْلَمْنَا وَلَمَّا يَدْخُلِ الْإِيمَانُ فِي قُلُوبِكُمْ ۖ وَإِنْ
تُطِيعُوا اللَّهَ وَرَسُولَهُ لَا يَلِتْكُمْ مِنْ أَعْمَالِكُمْ شَيْئًا ۚ
إِنَّ اللَّهَ غَفُورٌ رَحِيمٌ
Orang-orang
Arab Badui berkata, “Kami telah beriman.” Katakanlah (kepada mereka),
“Kamu belum beriman, tetapi katakanlah ‘Kami telah tunduk (Islam),’
karena iman belum masuk ke dalam hatimu. Dan jika kamu taat kepada Allah
dan Rasul-Nya, Dia tidak akan mengurangi sedikit pun (pahala) amal
perbuatanmu. Sungguh, Allah Maha Pengampun, Maha Penyayang.”
(QS Al Hujurot: 14)
Ketahuilah
di dalam sebuah tubuh ada segumpal daging, yaitu hati. Jika hati itu
baik maka semuanya baik, jika hati itu tidak baik, maka semuanya tidak
baik.
Jika kita hijrah hanya stuck dalam penampilan, org munafik jg bisa. Yg
perlu ditekankan khususnya masalah keikhlasan. Jika kita jujur melakukan
krn Allah maka, Allah akan memudahkan hijrah kita. Separah apapun
ujiannya. Ketika Nabi Yusuf terpojok secara psikis, wanita itu ingin
memiliki Nabi Yusuf, secara naluri beliau jg suka sama wanita itu.
Kenapa Allah tolong Nabi Yusuf? Krn Nabi Yusuf termasuk hamba" yg
ikhlas.
Yg Allah inginkan dr amal ibadah kita, *niat & keikhlasan* jangan berhenti dalam hijrah fisik saja.
Bagaimana kita mengetahui apa yg Allah sukai & Allah benci?
Tidak
ada jalan kecuali belajar. Ayat pertama yg turun yaitu _iqro'_.
Bacalah. Banyak banget yg kita ga tau & Allah mengajarkannya. Kita
bersyukur terlahir secara Islam tp kita ga tau mana hal yg boleh &
tidak boleh dilakukan. Ada org umur 60th, puluhan buku dia baca tp dia
baru tahu bahwa riba itu haram.
يَا
أَيُّهَا الَّذِينَ آمَنُوا ادْخُلُوا فِي السِّلْمِ كَافَّةً وَلَا
تَتَّبِعُوا خُطُوَاتِ الشَّيْطَانِ ۚ إِنَّهُ لَكُمْ عَدُوٌّ مُبِينٌ
Wahai
orang-orang yang beriman! Masuklah ke dalam Islam secara keseluruhan,
dan janganlah kamu ikuti langkah-langkah setan. Sungguh, ia musuh yang
nyata bagimu.
(QS. Al Baqoroh: 208)
Tidak ada suatu amalan yg hambaku mendekatkan diri kepada-Ku melainkan yg wajib".
(Hadits qudsi)
Krn Allah memerintahkan utk melakukan hal yg wajib dulu, baru mempelajari yg sunnah.
Org
yg merasa cukup akan ilmu maka ia akan bodoh. Janganlah merasa cukup
dlm menuntut ilmu. Jika menuntut ilmu dgn setengah" maka ia akan mudah
memvonis org.
Luruskan
niat kita ketika berhijrah. Jgn putus utk berdo'a. Minta didekatkan
ilmunya sama Allah. Nabi" sblm Nabi Muhammad shollallaahu 'alayhi
wasallaam terus menerus melakukan amal sholeh dgn rasa takut &
cemas. Semakin berilmu semakin takut kpd Allah.
Ketika kita sedang futur, maka jgn sendirian di kamar. Setan" dgn mudahnya menggoda.
Dari Umar radhiyallahu ‘anhu, bahwa Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa
sallambersabda, “Amal itu tergantung niatnya, dan seseorang hanya
mendapatkan sesuai niatnya. Barang siapa yang hijrahnya kepada Allah dan
Rasul-Nya, maka hijrahnya kepada Allah dan Rasul-Nya, dan barang siapa
yang hijrahnya karena dunia atau karena wanita yang hendak dinikahinya,
maka hijrahnya itu sesuai ke mana ia hijrah.”
(HR. Bukhori, Muslim)
*Korek api neraka itu bukan pezina, bukan perampok, tp org baik yg niatnya salah*
Kita
tidak bisa bertahan dlm hijrah, dlm istiqomah, jika kita tidak tahu
ilmunya. Kenapa ada org yg bertahan meski sudah kena kanker stadium
tinggi? Krn dia tau bahwa penyakit yg dideritanya bisa mengundurkan
dosa"nya.
وَكَيْفَ تَصْبِرُ عَلَىٰ مَا لَمْ تُحِطْ بِهِ خُبْرًا
Dan bagaimana engkau akan dapat bersabar atas sesuatu, sedang engkau belum mempunyai pengetahuan yang cukup tentang hal itu?”
(QS. Al Kahfi: 68)
Wallahu a'lam bishshowaab
Sumber : Kajian The Rabbanians
0 Response to "Muara Hijrah"
Post a Comment